HOW TO TURN A BAD DAY INTO A GOOD DAY

Sebagai manusia dengan berbagai keragaman hari-hari yang kita lewati setiap harinya, pasti kita semua pernah melewati yang namanya 'BAD DAY'

Terus-terang, beberapa waktu terakhir ini saya beberapa kali merasakan bad day di saat bangun pagi. Bukan karena saya tidak bersyukur ya, tapi karena sepertinya sedang mengalami 'syndrome job burnout'. Membuat saya saat pagi hari sudah mulai menebak-nebak sendiri hari ini saya akan melewati kejenuhan kerja apa saja, khawatir tentang hal-hal terkecil lainnya dan dalam beberapa kasus, benar-benar (sempat) berpikir hal yang terburuk. Di sisi lain, perasaan tersebut membuat saya down dan tidak yakin dengan keputusan yang saya ambil. 

Dengan demikian, saya pikir saya sedang merasakan perasaan cemas dan khawatir atas diri saya sendiri, dan ini benar-benar tidak seperti saya. Entah itu dipengaruhi oleh perubahan cuaca kota Bandung yang mulai eksis hujan lagi, atau tingkat positivisme saya sendiri sedang turun drastis?!
Dan setelah beberapa hari ke belakang saya merasakan hal yang tidak mengenakan, hari ini saya seperti pelan-pelan berubah kembali menjadi Lana seutuhnya. Mencoba menyambut pagi di weekend kali ini dengan perasaan senang, ceria, dan kadang-kadang mencoba untuk menyungingkan senyum di wajah saya. 



Dan berikut beberapa tips dari saya yang (lumayan) ampuh buat diri saya sendiri, di kala saya sedang merasa down, bad mood atau memiliki bad day :

Luangkan waktu sejenak

Fokuskan diri kamu pada segala sesuatu dalam hidup pada hal-hal yang membuat mood dan pikiran kamu happy. Bahkan bisa dengan cara membuat daftar. Tuliskan semua hal dalam hidup kamu yang bisa menghadirkan senyuman di wajah kamu. Tentang liburan keluarga, liburan seru kamu dengan sahabat-sahabat kamu, bayangkan perasaan saat kamu memakan cokelat favoritmu, perasaan mengenakan sepasang sepatu baru, atau mengajak pasangan kamu mengobrol dan bercanda. Apa pun yang membuat kamu merasa lebih bahagia, tuliskanlah, dan fokus pada hal-hal tersebut. 

Bagi saya, saya mungkin memang saat ini sedang merasa cemas tentang karir saya dan tidak merasa cukup baik dalam menjalankannya. Ditambah saya tidak bahagia sebenarnya bekerja di perusahaan yang sedang saya jalani sekarang, karena saya melakukannya atas dasar sebuah keterpaksaan dan perintah dari Mother's in law. Tapi di lain sisi, segala sesuatu yang lainnya di sekitar saya sebenarnya benar-benar baik-baik saja. Bahkan, secara teknis pun sempurna, dimana Papa saya sehat dan tercukupi, suami saya sehat dan tetap montok, ahahahahaa... Kabar teman-teman dekat saya pun memiliki hidup yang bahagia, ada yang baru menikah, bertunangan, baru pulang dari liburan serunya dan banyak kisah bahagia lainnya. Namun di sisi satunya lagi, kita adalah manusia individu dengan kehidupan kita sendiri, dan masalah kita adalah hal penting bagi kita pribadi dan hanya kita-lah yang bisa menyelesaikannya. 

Jadi, bila kamu sedang merasakan bad day atau bahkan hingga berminggu-minggu, cobalah untuk luangkan waktu sejenak untuk kamu berbincang-bincang dengan diri kamu sendiri. Istilah bagi saya sih 'ber-kontemplasi dengan diri sendiri'.

Duduklah dengan rileks dan baca ulang daftar hal-hal sederhana yang membuat kamu bahagia atau setidaknya tertawa kecil dan tersenyum. Tutup mata kamu, bayangkan, pikirkan tentang semua hal-hal besar impian kamu yang indah, tarik nafas dalam-dalam, dan hembuskan perlahan.
Bayangkan hal-hal positif yang ingin kamu lakukan hingga membiarkan aliran energi positif tersebut menyebar ke seluruh diri kamu.

Jika bad day kamu datang dikarenakan rasa sakit (hati), saatnya kamu mencari seseorang (sahabat baik) yang bisa untuk kamu ajak bicara, temui dia dan carilah saran ataupun nasihat yang bisa membuat hati kamu terasa tenang kembali dan bisa mendapatkan 2nd opinion yang mungkin saja membantu kamu mendapatkan beberapa pilihan jalan keluar yang bijak untuk kamu gunakan dalam mengambil sebuah keputusan demi kedamaian diri kamu.

Jangan khawatir, berbagi masalah pada orang yang tepat dapat menghilangkan setengah dari berat badan dan berat beban (hidup) kamu.

Kamu hanya perlu mengatakan kepada diri sendiri bahwa hari ini akan menjadi hari yang baru. Dengan pikiran positif dan perubahan positif.


"Ketika hidup melemparimu lemon (yang terasa asam), buatlah menjadi minuman lemon yang segar dan menyehatkan untukmu!"


Protected by Copyscape

10 Comments

  1. Setuju dgn kata-kata trakhirnya kk :D yap, jadikan lemon yg segar

    ReplyDelete
    Replies
    1. Walau sometimes, bosen juga minum lemon asam-nya Mbak.
      Ingin rasanya merasakan sirup jeruk yg manis :)

      Delete
  2. Saya juga pernah mengalami'syndrome job burnout' yang bikin hari-hari cerah sekalipun berubah menjadi suram.. Intinya sih banyakin berfikiran positif dan kasih jeda untuk jiwa kita supaya bisa menghadapi hari-hari dengan lebih bahagia.. Meskipun prakteknya nggak segampang ngomonginnya ya.. :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya juga, praktek nga semudah kata-kata.
      Kuncinya ya positive thinking & bersyukur sama apa yg sudah kita punya dalam keseharian ;)

      Delete
  3. Lah ini baru aja tiba2 bad mood, dari pikiran tiba2 jengkel sama beberapa hal. Fiuh tp kl dipikir lagi hidupku baik2 saja.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Saat bad mood kayaknya Cara untuk merubahnya rumus pertama Hanya 1 : bersyukur.
      Bisa sedikit mem-peringan beban :)

      Delete
  4. Coudlnot agree more mbak :D when life gives you lemons, you should make lemonade :) Kalau uda bad day gtu biasanya memilih menyendiri dan makan es krim coklat, biar mood nya lebih bagus :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hehehe..Iya juga. Dengan makan kuliner Yang kita suka, sometimes juga bisa bikin mood sedikit berubah Ada 'pelanginya'...

      Delete
  5. Hehehehe saya tidak memasukkan kosa kada bad day dalam otak saya. Termasuk saya tidak mengenal istilah I had Monday supaya hari-hari saya tetap semangat. Tapi memang bad day itu kadang mendera, harus banyak refreshing.... hehehe HAPPY DAY

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wahh..keren nih, soalnya susah-susah gampang (apalagi) buat cewek yg Ada masa 'PMS'..pasti Ada saja bad day hadir tiba-tiba.

      Delete

Hi there, thanks so much for taking the time to comment.
If you have a question, I will respond as soon as I can.

Dont be afraid to shoot me an email! If you have a blog, I will pop on by :)